Total Tayangan Halaman

Selasa, 09 Januari 2018

Parkir Lantai Ganda Usahid Jakarta yang Baru


Jakarta - Peningkatan sarana dan prasarana terus digenjot oleh kampus yang berada di Jl.Dr.Soepomo, Tebet, Jakarta Selatan ini. Efektif mulai 1 November lalu, Ketua Umum Yayasan Sahid Jaya, Dr. H. Nugroho B. Sukamdani, MBA. BET, didampingi PLT Rektor Usahid Jakarta, Prof. Dr. Ir. Kohar Sulistyadi, MSIE. meresmikan parkir motor lantai ganda di lingkungan Usahid Jakarta kampus Soepomo.

Pekerjaan yang telah dimulai sejak 7 Juli 2017 ini merupakan tahap awal dari renovasi tampak depan (face off) dari Usahid Jakarta yang telah berdiri sejak tahun 1989 ini. Lokasi parkir yang bertempat disebelah selatan bangunan ini diperkirakan dapat menampung hingga 700 kendaraan roda dua. 

Selain memperbaiki sarana serta prasarana kampus, renovasi lahan parkir dan tampak depan kampus juga dimaksudkan agar menarik mahasiswa baru untuk bergabung di Usahid Jakarta.

“betul, renovasi ini untuk peningkatan fasilitas kampus buat kalian (mahasiswa aktif) dan para calon mahasiswa baru, semoga  dengan adanya lahan parkir yang baru ini, banyak yang mau masuk ke sini, gedung kuliah juga nanti dipercantik supaya menarik” ujar Pak Sigit.

Renovasi tahap awal ini bukan tanpa keluhan dari para pengguna parkiran, seperti Feby Emania (21) mahasiswa tingkat akhir Usahid.

"kalau parkiran dibawah penuh agak takut buat ke lantai atas, karena ramp naiknya curam sekali"

Selain itu belum adanya atap di lahan parkir lantai atas juga membuat para pengguna parkir was-was jika hujan datang. Curah hujan yang intens di kawasan sekitar Kampus Soepomo juga membuat para wanita takut tergelincir saat melewati ramp saat naik ataupun turun dari parkiran lantai atas. (RG)

Minggu, 07 Januari 2018

Tebing Karaton - Melihat Bandung dari 1250 mdpl

Tak habis-habis tempat wisata baru di kawasan Bandung Raya bermunculan. Hanya sekitar 40 menit dari pusat kota, kita dapat menikmati pemandangan matahari terbit (sunrise) dari atas tebing di perbukitan setinggi 1250 mdpl. Selain berjalan kaki untuk mendaki, pengunjung juga bisa menggunakan sepeda, maupun sepeda motor untuk mencapai pintu masuk.
Pemandangan Tebing Karaton
Bandung adalah tempat yang tepat untuk menjadi pelarian dari penatnya Jakarta. Tidak hanya restoran dan taman-taman, tempat yang mulai dikenal banyak orang sejak pertengahan 2014 ini juga bisa menjadi pilihan. Pemandangan matahari terbit dan hamparan bumi parahyangan menjadi daya tarik tempat ini.

Tebing Karaton atau yang biasa disebut Tebing Keraton, merupakan tempat wisata baru yang berlokasi di kawasan Taman Hutan Raya IR.Juanda. Nama tempat yang bermakna 'dataran tinggi yang kemegahan alamnya bisa dinikmati bersama' ini merupakan tempat yang cocok untuk melupakan sejenak kesibukan dan masalah karena pemandangannya yang begitu indah.

Untuk mengakses tebing setinggi 1250mdpl ini disarankan menggunakan sepeda motor dari pusat kota. Jika pengunjung menggunakan mobil, maka harus parkir kendaraannya di Warung Bandrek yang berjarak sekitar 1,8KM dari Tebing Karaton, yang harus dilanjutkan dengan berjalan kaki selama 30menit atau naik ojek dengan biaya Rp15.000 -  25.000.


Walaupun sudah banyak pengunjung berdatangan ke tempat ini, namun akses jalan menuju Tebing Karaton masih rusak parah dibeberapa lokasi. sebagian sudah dicor dan diaspal, namun sebagian lagi masih berbatu dan ada juga masih berupa tanah. Jika satu malam sebelum menuju lokasi ini turun hujan, lebih baik urungkan dulu perjalanan ke Tebing Karaton karena jalan akses yang sangat licin dan berbahaya.

Dengan harga karcis untuk turis lokal sebesar Rp 12.000 dan karcis parkir motor Rp 5.000, pengunjung bisa menikmati tempat ini dari pukul 5 pagi sampai 6 sore waktu setempat. Jangan lupa pula bawa peralatan untuk foto yang bagus namun ringkas supaya bisa mengabadikan pemandangan disini dan membagikannya di media sosial.

Riki Gusmara
2014240022